Home » » Bandara Malang Masih Layani Pesawat Militer

Bandara Malang Masih Layani Pesawat Militer

Home > Kabar Berita > Penerbangan > Bandara Malang Masih Layani Pesawat Militer

Ilustrasi (Foto: Koran SI)

Bandara Malang Masih Layani Pesawat Militer
Amir Tejo - Okezone

SURABAYA- Sesuai dengan rekomendasi dari Dirjen Perhubungan Udara, pengelola Bandara Abdul Rachman Saleh, Malang, akhirnya menutup bandara ini untuk penerbangan sipil.

Penutupan ini sebagai akibat dari abu vulkanik gunung Bromo yang menjangkau sampai wilayah Malang, Jawa Timur.

“Mulai pukul 10.15 WIB landasan kami tutup, setelah kami menerima surat rekomendasi dari Dirjen Perhubungan Udara. Penutupan ini akan dilakukan sampai dengan 3 Desember 2010," kata Kepala Dinas Operasi Pangkalan TNI AU Abdulrachman Saleh, Kol (Pnb) Novyanto Widadi.

Namun kata Novyanto, meskipun ditutup, namun hanya berlaku untuk penerbangan sipil saja. Karena penerbangan sipil menjadi kewenangan Dirjen Perhubungan Udara. Sedangkan untuk penerbangan militer, kata Novyanto, Bandara Abdul Rachman Saleh masih tetap buka karena Mabes TNI belum mengeluarkan rekomendasi penutupan.

"Sampai saat ini kondisi di Lanud Abdulrahman Saleh sebenarnya tidak ada masalah. Tidak ada dampak yang signifikan dari abu vulkanik. Kami tetap membuka jalur penerbangan untuk militer. Namun untuk sipil, karena ada rekomendasi dari Dirjen Perhubungan Udara, kami tutup," katanya

Novyanto mengakui kalau abu vulkanik memang sudah sampai di Lanud Abdulrahman Saleh. Namun hal itu tidak berdampak pada kondisi landasan sendiri. "Kondisi sampai saat ini tetap baik saja. Dampaknya sangat kecil," katanya.

Pangkalan Abdulrachman Saleh biasa menerbangkan Hercules sebanyak enam hingga delapan sorti, dan CASA 212 seri 200 sebanyak empat sorti. Kemarin, kata Novyanto, dijadwalkan Hercules terbang sebanyak lima sorti dan CASA tiga sorti.(ful)

Berita Asal Baca di :
http://news.okezone.com/read/2010/11/30/340/398398/bandara-malang-masih-layani-pesawat-militer
--------------------------------------
Untuk Informasi Penerbangan Domestik : Airasia, Batavia Air, Citilink, Garuda Indonesia, Lion Air, Mandala Air, Merpati Nusantara Airlines dan Sriwijaya Air. Hubungi Operator kami, klik Link ini untuk Konsultasi dengan Operator Kami.

Cari Informasi Reservasi ( Klik Link ) Tiket Pesawat, Tiket Pesawat Termurah, Tiket Pesawat Online, Harga Tiket Pesawat, Booking Tiket Pesawat, Jadwal Penerbangan, Pemesanan Tiket, Pembelian Tiket, Rute Penerbangan, Tipe Pesawat, Bandara dan Maskapai Penerbangan.
Share this article :

2 komentar:

  1. terima kasih atas informasinya..
    semoga bermanfaat bagi kita semua Desain mobil

    sukses selalu

    BalasHapus
  2. Jangan berhenti untuk terus berkarya, semoga kesuksesan senantiasa menyertai kita semua.
    keep update!Harga toyota yaris bekas

    BalasHapus

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Paket Tour Wisata - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger