Home » , » Lion Air Tambah Armada

Lion Air Tambah Armada

Home > Tiket Pesawat > Domestic > Lion Air > Lion Air Tambah Armada



Lion Air Tambah Armada

KOMPAS IMAGES/FIKRIA HIDAYAT Pesawat Lion Air Boeing 737-900ER di apron Terminal 1A Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Jakarta.

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan penerbangan Lion Air akan menambah 16 pesawat baru. General Manager Corporate Marketing Lion Air, Gunardi mengatakan dengan penambahan jumlah pesawat, maka kapasitas jumlah kursi berarti semakin banyak.

"Satu pesawat sekitar 200 kursi. Satu hari terbang lima kali. Jadi satu pesawat dalam sebulan kapasitas duduk 30 ribu. Hitung saja kalau 16 pesawat jadi berapa," katanya pada saat acara Bali Impressions Jakarta Road Show, di Redtop Hotel, Jakarta, Kamis (24/2/2011).

Selain itu, Lion Air juga akan terus menambah rute. Di tahun 2011 rencananya akan dibuka rute Bandung-Denpasar dan Bandung-Medan. "Indonesia timur akan kita garap habis. Karena hub kita ada di Manado," katanya.

Gunardi menambahkan dengan penambahan rute ke Indonesia bagian timur tentu akan berdampak pada pariwisata Indonesia timur. "Apalagi harga Lion Air kompetitif. Tingkat kunjungan naik, hotel jadi meningkat," ungkapnya.

Rute ke luar negeri juga akan bertambah. Gunardi mengatakan rute yang direncanakan adalah Jakarta-Malaka, Jakarta-Saigon, Jakarta-Jeddah, dan rute-rute lainnya.

Berita Asal Baca di :
http://travel.kompas.com/read/2011/02/25/21474895/Lion.Air.Tambah.Armada
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Paket Tour Wisata - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger